Di zaman sekarang, kamu pasti sudah tidak asing lagi dong mendengar profesi Desainer Grafis? Jika dilihat dari luar, kebanyakan hanya mengetahui sedikit saja fakta terkait profesi ini karena pekerjaannya lebih terlihat menariknya daripada lelahnya. Hehe. Yang umumnya diketahui, Desainer Grafis bekerja dengan gambar dan warna yang menghasilkan keindahan. Fakta apa saja sih dibalik Seorang Desainer Grafis?
1. Desainer Grafis Tidak Harus Jago Menggunakan Semua Software atau Aplikasi Desain
Seorang Desainer Grafis memang harus bisa menggunakan software atau aplikasi desain. Tetapi, bukan berarti harus jago semuanya karena software desain merupakan alat bantu yang digunakan dalam proses mendesain dalam membuat sebuah karya. Bukan alat utama.
Desainer grafis tidak menggantungkan dirinya pada software desain, tetapi pada otaknya yang kreatif. Riset, analisa, mencari strategi visual dan komunikasi adalah proses awal mendesain yang belum ada proses menggambar di dalamnya apalagi menggunakan software. Hal itu tidak bisa dilakukan oleh photoshop, illustrator, coreldraw atau software desain lainnya, hanya otak manusia yang dapat melakukannya. Jadi, menguasai beberapa software desain sesuai kebutuhan saja aku rasa cukup untuk membantu mengesekusi sebuah ide atau konsep.
2. Desainer Grafis Merupakan Orang yang Peka
Seorang Desainer Grafis tidak bisa membaca keinginan Kliennya, maka dari itu dibutuhkan kepekaan untuk dapat memahami apa yang dan diinginkan dari Klien dan memikirkan bagaimana solusi visualnya karena seringnya kliennya sendiri juga bingung dengan apa yang dia inginkan.
3. Tidak Semua Desainer Grafis Terlahir Kreatif
Kreativitas adalah hal yang penting dalam membuat sebuah desain. Tetapi tidak semua Desainer Grafis terlahir kreatif. Kemampuan untuk berpikir kreatif dapat diasah dengan sering berlatih, mengeksplorasi hal-hal baru, sering menganalisa, meningkatkan kemampuan logika dan kepekaan.
4. Desainer Grafis Tidak Harus Jago Gambar
Semua Desainer Grafis bisa menggambar meskipun tidak mahir. Jadi, dalam hal ini bukan jago gambar dengan detail di atas kertas atau kanvas. Biasanya berupa sketsa kasar saja yang mewakili ide-ide di dalam kepalanya supaya bisa membantu orang lain memahami maksudnya.
5. Jasa Desainer Grafis Tidak Murah
Sebenarnya murah atau mahal itu relatif. Banyak orang yang menganggap pekerjaan Seorang Desainer Grafis adalah pekerjaan sederhana “gitu doang” dan tadaaa….! langsung jadi. Memang kelihatannya sederhana. Tetapi dibalik semua itu ada proses yang panjang di dalamnya. Dibutuhkan ide yang fresh, kreativitas, skill yang dilatih bertahun-tahun, tahap-tahap yang dilakukan sebelum diajukan ke Klien, waktu yang tidak sedikit untuk dihabiskan dalam mengerjakan satu project desain. Jadi, tolong saling menghargai profesi orang lain ya.
Begitulah fakta dibalik Seorang Desainer Grafis. Ada yang ingin ditambahkan? Semoga bermanfaat :)